Sejarah singkat Tahu Bulat Tasikmalaya


Tahu bulat Tasikmalaya. adalah makanan khas daerah Tasikmalaya, yaitu sejenis tahu yang bentuknya bulat seperti bola pingpong hanya tahu ini telah dicampuri dengan bumbu-bumbu dan bahan lainnya sehingga tahu ini memiliki rasa yang gurih dan enak,

rata-rata tahu bulat Tasikmalaya ini memiliki rasa ikan yang khas sehingga bikin orang pada ketagihan.

Berawal dari sekitar tahun 2000-an tahu bulat ini mulai muncul di kota tasik, berawal dari buah tangan salahsatu industri rumahan yang kemudian di pasarkan hanya dilingkungan seputar.
Ternyata apa yang terjadi ? Hari demi hari orang mulai kenal dengan keberadaan makanan unik ini, yang akhirnya dari mulut ke mulut orang berbondong-bondong ingin mencicipinya, maka heboh lah sudah tahu bulat ini di kota tasikmalaya bahkan akhirnya merambah ke kota-kota lainnya.

Setelah berjalan beberapa tahun bisnis tahu bulat ini menjadi sorotan warga kota Tasik lainnya, yang akibatnya banyak bermunculan lah industri-industri rumahan baru sejalan dengan banyaknya permintaan yang terus melonjak dari luar kota. 

Terkadang kalau orderannya lagi banyak bisa menghabiskan kedelai 5-7 ton/harinya, ditunjang dengan karyawan sampai ratusan orang di tiap pabriknya. 
Bayangkan produksi segitu banyak dikali jumlah pabrik yang terdapat di Tasik dan sekitarnya, itu pertanda bahwa permintaan pasar yang begitu tinggi.

Maka terbuka lah peluang usaha yang cukup menjanjikan, hanya dengan modal kecil saja setiap orang dapat menjalankan bisnis ini, karena tahu bulat ini pun bukan hanya dapat dijual matang di gerobak saja, tetapi bisa dipasarkan dalam keadaan mentah ke pasar-pasar dan dapat pula dimodifikasi lagi ke jenis makanan lain seperti dijadikan cemilan lezat yakni keripik tahu bulat.
Apa yang menyebabkan bisnis tahu bulat Tasikmalaya ini sangat laku dan menguntungkan ? Jawabannya…
  • Jenis makanan ini sudah akrab dengan lidah orang Indonesia (merakyat) sehingga mayoritas masyarakat kita dari mulai anak-anak sampai orang dewasa semua suka “tahu”
  • Tahu merupakan jenis makanan yang mengandung cukup tinggi proteinnya sehingga sangat baik untuk kesehatan karena terbuat dari kacang kedelai pilihan.
  • Bentuknya unik bulat tidak seperti lumrahnya tahu kotak pada umumnya sehingga bikin orang penasaran.
  • Rasanya pun gurih, enak dan lezat, cocok untuk cemilan di waktu santai atau menjadi teman makan nasi bahkan menjadi jajanan favorit dikantin-kantin sekolahan.
  • Modal untuk menjalankan bisnis inipun tidak harus menguras dompet anda.
  • Pangsa pasar nya pun masih sangat luas, jadi tahu bulat ini bisa dijual sendiri, di franchisekan, diwaralabakan dan lain-lain tergantung kepiaweyan si agen tunggal di daerahnya itu mau pake sistem bagaimana bisnisnya, yang pasti atur strategi marketnya yang cocok untuk didaerah anda. 
  • Dalam pemasarannya pun bisa di bilang mudah, untuk tips dan trik nya bisa anda klik disini.
Kabar gembira buat anda yang berada di luar pulau Jawa, jangan berkecil hati kami siap membantu anda untuk memboomingkan bisnis tahu bulat Tasikmalaya ini di kampung halaman anda !

Comments
0 Comments

0 comments:

Post a Comment

nama

Fan's mitra